Technical Meeting dipimpin oleh Suroto (Asisten 1 Bupati), Heru Sri Wibawa (Kepala Bagian Kesra), dan Zahid Khasani (Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Purbalingga).
Purbalingga – Dalam rangka persiapan Musabaqah Tilawatil Qur’an dan Hadits (MTQH) Tingkat Kabupaten Purbalingga Tahun 2025, Kafilah MTQH Kecamatan Karanganyar mengikuti kegiatan technical meeting yang digelar pada Rabu, 6 Agustus 2025. Kegiatan ini berlangsung di Gedung Olahraga (OR) Pemerintah Daerah Kabupaten Purbalingga, mulai pukul 08.30 WIB hingga selesai.
Kegiatan technical meeting ini diikuti oleh perwakilan seluruh kafilah dari masing-masing kecamatan se-Kabupaten Purbalingga. Tujuan utama pertemuan ini adalah untuk menyampaikan informasi teknis pelaksanaan lomba, pembagian cabang dan lokasi musabaqah, serta menjelaskan aturan-aturan penting yang harus dipahami oleh peserta dan pendamping.
Perwakilan Kafilah dari Kecamatan Karanganyar hadir dengan penuh semangat, didampingi oleh Tarom sebagai perwakilan KUA Karanganyar dan Teguh sebagai official kecamatan. Kehadiran mereka mencerminkan keseriusan dan kesiapan dalam mengikuti ajang MTQH tahun ini sebagai bagian dari upaya menyiarkan nilai-nilai Al-Qur’an di tengah masyarakat.
Dalam pertemuan tersebut, panitia kabupaten juga memberikan penjelasan teknis tentang sistem penilaian, mekanisme registrasi ulang peserta, serta protokol lomba selama kegiatan berlangsung. Para peserta technical meeting diberi kesempatan untuk berdiskusi, mengajukan pertanyaan, dan memberikan masukan terkait teknis pelaksanaan lomba.
Kafilah Karanganyar berharap melalui kegiatan ini dapat lebih memahami seluruh prosedur dan teknis pelaksanaan lomba, sehingga dapat mengikuti MTQH Kabupaten Purbalingga 2025 dengan lancar, tertib, dan penuh prestasi.


Tidak ada komentar:
Posting Komentar