Apel pagi KUA Karanganyar pada Senin (24/11/2025) di halaman KUA.
Karanganyar_Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Karanganyar menggelar apel pagi rutin pada Senin, 24 November 2025, di halaman kantor KUA. Kegiatan ini dipimpin oleh Dirun dengan rangkaian acara yang berjalan tertib dan penuh khidmat.
Sebagai pembina apel Sri Mulyati dan petugas lainya seperti Sayono sebagai MC, pembacaan 5 Nilai Dasar ASN Kementerian Agama RI dibawakan oleh Artanti Laili Zulaiha, sementara Said Ali Setiyawan bertugas mendokumentasikan jalannya kegiatan. Pembacaan doa dipimpin oleh Tusiman.
Dalam amanatnya, Sri Mulyati selaku pembina apel menyampaikan apresiasi mendalam kepada seluruh ASN KUA Karanganyar atas dedikasi dan integritas dalam memberikan layanan kepada masyarakat. Ia menegaskan bahwa semangat kebersamaan dan profesionalitas adalah kunci pelayanan publik di lingkungan Kementerian Agama.
“Saya mengucapkan terima kasih kepada seluruh ASN yang terus menunjukkan dedikasi dan integritasnya. Pelayanan KUA dapat berjalan baik karena komitmen panjenengan semua,” ujarnya di hadapan peserta apel.
Sri Mulyati juga memberikan apresiasi khusus kepada tim media dan petugas front office yang selama ini menjalankan tugas pelayanan dengan ramah dan responsif.
“Tim media yang selalu siap mendukung publikasi kegiatan, serta Front Office yang menjadi garda terdepan pelayanan, telah memberikan layanan prima kepada masyarakat. Ini patut kita syukuri,” tambahnya.
Sri Mulyati kemudian menyoroti kedisiplinan Tusiman sebagai ASN yang selalu hadir paling awal setiap harinya.
“Saya sampaikan penghargaan kepada Pak Tusiman yang selalu datang lebih pagi dari pegawai lainnya. Ini contoh teladan bagi kita semua,” ujar Dirun.
Apel pagi ditutup dengan doa dan pengarahan ringan mengenai agenda kerja minggu di minggu keempat. Apel pagi berlangsung lancar, penuh kekompakan, dan mencerminkan budaya kerja positif di KUA Karanganyar.
Kontributor dan Publisher : Artanti Laili Zulaiha
Dokementasi : Said Ali Setiyawan

Tidak ada komentar:
Posting Komentar